Tips Melakukan Pinjaman Gadai Sertifikat Rumah di Bank Agar Disetujui

Gadai Sertifikat

Salah satu keuntungan dari memiliki rumah sendiri adalah bisa menggunakannya sebagai jaminan ketika sedang membutuhkan dana tunai cepat. Karena memang rumah merupakan salah satu asset yang memenuhi kriteria sebagai jaminan saat meminjam dana dari bank. Nilai asset dari rumah cukup besar dan memungkinkan Anda mendapatkan jumlah pinjaman dana yang besar pula ketika menggunakannya sebagai jaminan. Bahkan jika dibandingkan dengan jenis asset lainnya, rumah memang menjadi salah satu asset yang bernilai lebih tinggi. Hal ini tidaklah mengherankan karena hampir setiap tahun nilai jualnya selalu mengalami kenaikan. Tak ayal banyak bank yang berani memberikan pinjaman dana berjumlah besar pada calon debitur dengan gadai sertifikat rumah.

Sama seperti melakukan pinjaman pada umumnya, pihak bank pastinya memiliki kriteria sendiri untuk meloloskan pengajuan pinjaman dana jaminan sertifikat rumah ataukah justru menolaknya. Hal yang sebaiknya perlu Anda perhatikan jika berencana melakukan kredit di bank dengan cara menggadaikan sertifikat rumah. Karena jika kurang teliti dan serba gegabah, tidak menutup kemungkinan pengajuan pinjaman Anda ditolak. Hal ini tentu sangat disayangkan terjadi, terlebih jika Anda sedang membutuhkan dana mendesak dalam jumlah besar. Oleh karena itu, lakukan hal berikut agar pengajuan pinjaman dengan menggadaikan sertifikat rumah bisa disetujui:

  • Lengkapi semua persyaratan dokumen.

Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan oleh calon debitur adalah kurangnya persiapan dokumen sebelum mengajukan pinjaman dana. Padahal hal kelengkapan dokumen menjadi syarat agar pengajuan pinjaman bisa disetujui. Mengingat setiap bank memiliki standar sendiri dalam memberikan pinjaman dana pada calon debiturnya, maka sebaiknya cari informasi terkait persyaratan yang harus dipenuhi. Pastikan Anda memenuhi persyaratannya ini dengan baik dan lengkap.

  • Pastikan kondisi rumah dalam keadaan prima.

Dengan menggadaikan sertifikat rumah pada bank, nantinya Anda harus melewati tahapan pengecekan nilai appraisal properti. Agar pengajuan pinjaman bisa disetujui, pastikan rumah yang digadaikan memiliki kondisi yang prima, baik dari segi eksterior maupun interior, serta berbagai fungsi dasarnya berjalan dengan baik, seperti aliran listrik dan airnya.

  • Jumlah pinjaman dana harus sesuai dengan kondisi keuangan Anda.

Meskipun menggadaikan sertifikat rumah memungkinkan Anda mendapatkan jumlah pinjaman besar, namun ada baiknya meminjam sesuai dengan kebutuhan dan kondisi keuangan. Pastikan dengan jumlah pinjaman yang Anda ajukan, memiliki kemampuan untuk membayar cicilan setiap bulan beserta bunga yang dibebankan. Hindari meminjam lebih dari kebutuhan agar terhindar dari resiko kredit macet karena tidak mampu membayar angsuran.

  • Memiliki riwayat perbankan yang baik.

Pihak bank tentunya akan mengabulkan pengajuan pinjaman dari calon debitur yang memiliki rekam jejak keuangan yang sehat dan tidak pernah mengalami masalah seperti kredit menunggak. Sehingga pastikan Anda memiliki riwayat perbankan yang baik agar pengajuan kredit di bank disetujui.

  • Membandingkan produk kredit yang terbaik.

Agar mendapatkan pinjaman dana dengan skema yang menguntungkan, sebaiknya lakukan perbandingan produk kredit terlebih dahulu di antara berbagai bank atau lembaga keuangan. Pastikan Anda memiliki yang sesuai dengan kondisi keuangan dan skema pembayaran dalam jangka waktu yang lebih lama.

  • Perhatikan lokasi rumah yang digadaikan.

Agar pengajuan pinjaman dengan gadai sertifikat rumah bisa disetujui, pastikan juga rumah berada di lokasi strategis. Karena penilaian rumah juga tidak terbatas dari tampilannya yang harus bagus saja, namun juga lokasinya yang strategis. Karena rumah dengan lokasi kurang strategis, seperti rawan banjir, dekat makam, di gang sempit, dekat sutet, dll, akan kesulitan untuk mendapatkan kredit dengan agunan.

Related posts